Monday, October 12, 2015

Kiamat 2012

Kiamat 2012


Banyak sekali ramalan tentang kiamat 2012, terutama ramalan dari suku maya di amerika selatan, dimana isi ramalan tersebut menceritakan bahwa tanggal 21 desember 2012 dunia akan mengalami pemurnian disertai dengan kehancuran.
Saya pribadi memahami ramalan tersebut, sebab apa yang mereka katakan sesuai dengan ramalan Bunda Maria, Bunda Maria mengatakan bahwa akan ada masanya bahwa dunia yang kita diami sekarang ini akan dimurnikan, akan ada tiga hari kegelapan, milyaran orang mati,dan akhirnya Gereja Katolik akan diakui sebagai gereja yang satu dan yang benar, mengenai tanggal dan tahunnya, Bunda Maria sama-sekali tidak menyebutkan, itu adalah wewenang Tuhan Allah, sehingga apabila Suku Maya sampai menyebutkan secara detail, maka itu adalah tindakan yng sangat gegabah, pemurnian dunia akan tiba seperti seorang pencuri, tidak ada orang yang tahu tanggal dan tahunnya

Sebagai tambahan, Ramalan Bunda Maria kepada umat manusia selalu tergenapi
1. Perang Dunia I
2. Bangkit nya Komunis Rusia
3. Perang Dunia II
4. Runtuhnya Uni Soviet
5. Tertembaknya Paus Yohanes Paulus II

Semua ramalan tersebut telah diumumkan dan telah tergenapi, maka saat ini kita sedang menanti detik-detik tiga hari kegelapan, semoga kita menanti hal tersebut dengan sikap optimis, karena peristiwa tsb bukanlah akhir dari dunia, tetapi merupakan peristiwa pemurnian dunia, berjaga-jagalah mulai sekarang dengan pertobatan, kasih dengan sesama.

Disadur dari http://peterbayu.blogspot.co.id

No comments: